Oknum Pengurus Partai NASDEM Di Duga potong Bantuan Hibah Di MTSS Miftahul Ulum

Metrolima Subang – Oknum Pengurus partai Nasional
Demokrat ( NASDEM) kabupaten Subang di duga melakukan potongan dana hibah sebesar 40% dari nilai Rp.200 juta yang di berikan oleh pemerintah provinsi Jawa Barat tahun anggaran 2023 kepada
Madrasah Tsanawiyah swasta ( M TSS) Miftahul Ulum yang beralamat di kampung cikupa Rt.1 9 Rw.6 cirangkong kecamatan cijambe kabupaten Subang dengan nomor naskah perjanjian hibah daerah ( NPHD ) 7889/KU.03.04.05/ KESRA.
Hj yayah selaku kepala MTSS MIFTAHUL ULUM yang merupakan aparatur sipil negara ( ASN ) kepada Metrolima mengatakan, bahwa benar tahun 2023 kemarin sekolah yang ia pimpinan mendapatkan bantuan dana hibah dari pemerintah provinsi Jawa Barat sebesar Rp.200 juta,bantuan iłu bisa di peroleh berkat pertolongan dari salah satu oknum Pengurus Partai NASDEM yang mana dari awal telah di sepakati dari bantuan Rp.200 juta iłu oknum Pengurus Partai NASDEM meminta jatah bagian sebanyak 40% bila di rupiah menjadi Rp.80 juta.
Pengakuan Hj.yqyah selaku kepala sekolah MTSS MIFTAHUL ULIJM iłu pun turut di benarkan oleh sang suami nya ( MH) yang juga menjabat sebagai ketua yayasan dari MTSS Miftahul Ulum. Menurut ketua yayasan diri nya lah yang menyerah kan uang sebesar Rp.80 juta iłu dari nilai
Rp.200 bantuan dana hibah tersebut kepada oknum Pengurus Partai NASDEM Di BANK BJB Kabupaten Subang. Sampai berita ini di turunkan Metrolima terus berupaya melakukan konfirmasi dan klasifikasi kepada ketua partai Nasional Demokrat ( NASDEM) terkait pengakuan dari pihak MTSS Miftahul Ulum dan Metrolima juga melakukan koordinasi terhadap aparatur penegak hukum ( APH) guna menindak lanjuti demi tercipta nya penegakan hukum dugaan tindak pidana korupsi,kolusi dan nepotisme (KKN).

Syarif

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *