Pemkot Jaksel Tasyakuran Sambut HUT DKI Ke-496

Jakarta,MetroLimaTV.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Selatan (Jaksel) menggelar acara Tasyakuran dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-496 Kota Jakarta di Ruang Rapat Gelatik Utama Kantor Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan, Kamis (22/6/2023).

Hadir dalam acara Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan Munjirin, Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan Edi Sumantri, Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Selatan Ali Murthadho, para asisten, camat, lurah, dan pimpinan Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD) di lingkungan Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan.

Sebelum tasyakuran dimulai, terlebih dahulu dilaksanakan prosesi peresmian nama baru oleh Walikota Administrasi Jakarta Selatan, untuk berbagai ruang rapat yang terdapat di Kantor Walikota Administrasi Jakarta Selatan. Seperti Ruang Pola yang berubah nama menjadi Ruang Rapat Gelatik Utama.

Lalu ada pula pengumuman pemenang Lomba Kelurahan Tingkat Kota Administrasi Jakarta Selatan Tahun 2023. Kelurahan Pesanggrahan sebagai juara satu, Kelurahan Pondok Labu juara dua, dan Kelurahan Kebon Baru juara tiga. Selanjutnya, pemberian santunan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Badan Amil Zakat, lnfaq, dan Shadaqah (BAZIS) Kota Administrasi Jakarta Selatan, terhadap korban kebakaran di Kelurahan Pela Mampang. Gun

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *