BELITUNG TIMUR – Kampong Reklamasi Selinsing PT Timah Tbk makin menarik, lahan bekas tambang yang disulap menjadi kawasan wisata terpadu ini kian diminati masyarakat.
Terletak di Desa Selinsing, Kecamatan Gantung, Kabupaten Belitung Timur,
Kampong Reklamasi Selinsing ini memiliki banyak wahana dan pilihan aktivitas yang bisa dinikmati. Bahkan beberapa spotnya menarik untuk dijadikan lokasi swafoto.
Pesona Kampong Reklamasi sebagai kawasan yang mengusung konsep edu ecotourism ini menjadi pilihan bagi masyarakat yang ingin berlibur atau berkunjung menikmati keindahan alamnya.
Memiliki beberapa spot yang menarik seperti dermaga, rumah panggung, fishing villa, area hortikultura, kupi tumpa, pencil signage, giant brand, concrete keyboard serta area peternakan.
Apalagi, fasilitas yang tersedia juga cukup memadai dengan adanya tambahan musala, rumah adat dan gazebo serta floating cafe apung.
Baru-baru ini PT Timah Tbk telah membangun lokasi pemancingan, sehingga bagi pengunjung yang hobi mancing bisa menyalurkan hobinya di salah satu area yang telah disediakan.
Ketua BUMDEs Selinsing, Diki Apriansyah mengatakan, saat ini fasilitas yang tersedia di area Kampong Reklamasi sudah cukup lengkap, apalagi PT Timah Tbk telah membangun atau menyediakan lokasi pemancingan untuk pengunjung.
“Alhamdulillah, kita menambah fasilitas baru yakni tempat pemancingan di area ini,” kata Diki Apriansyah.
Menurut Diki, awal mula atau ide awal dari mereka membuat lokasi pemancingan itu berasal dari pengunjung yang ingin memancing. Apalagi kolam atau tambak memamg sudah tersedia.
“Berawal dari masukan dari masyarakat yang berkunjung ke reklamasi ini, jadi kita sambut baik masukan itu,” jelasnya.
Diki memaparkan, pembuatan lokasi pemancingan itu memakan waktu sekitar lima bulan, dan direncanakan dibuka untuk umum pada akhir tahun mendatang.
“Rencana dibuka untuk umum, paling sekitar akhir tahun bulan Desember ini, bisa digunakan pengunjung,” sebutnya.
Ia berharap, dengan adanya penambahan fasilitas bagi pengunjung yang hobi mancing itu, bisa menambah jumlah kunjungan ke Kampong Reklamasi anggota holding Industri Pertambangan MIND ID.
“Dengan adanya penambahan aset ini mudah-mudahan bertambah juga masyarakat yang datang ke kampung reklamasi ini,” harapnya.
Kemudian Diki menjelaskan, pihaknya bersama PT Timah Tbk tidak berhenti di sini saja dalam hal melengkapi fasilitas pengunjung.
Sebab, mereka akan terus membangun fasilitas, guna menambah kenyamanan pengunjung saat datang.
“Untuk kedepannya rencana atau keinginan kami ( Bumdes selinsing) yaitu perbanyak tempat permainan misalnya kolam renang dan lain-lainnya,” tandasnya. Hadi